GABRES family

Salam sejahtera,
Berdasarkan postingan pertama yang kami buat dari halaman sebelumnya, perkenalkan kami dari sebuah organisasi kecil GABRES family yang bertujuan menciptakan sebuah ide kreatif yang muncul dari setiap individu atau GABRES crew.

( Gambar : GABRES family )

GABRES family adalah sekelompok anak muda usia remaja yang berasal dari berbagai sekolah atau kalangan masyarakat lainnya, tapi untuk sekarang GABRES family baru mempunyai anggota dari satu sekolah saja dan belum merekrut anggota dari luar sekolah.
Usia muda atau usia remaja memang sangat rentan akan timbulnya masalah seperti kenakalan remaja, maka dari itu GABRES family bersatu padu untuk menciptakan hal baru berupa kegiatan positif yang berbaur dengan masyarakat sekitar, seperti :

1. Bakti Sosial
2. Bersih Lingkungan
3. Kegiatan Remaja Masjid
4. Touring
5. Kegiatan Usaha Produktif

Berbeda dengan organisasi biasanya GABRES family bisa dibilang sekedar komunitas atau perkumpulan remaja yang bermain, namun disamping itu kami para GABRES crew (individu) menciptakan sebuah ide dan sebuah kegiatan yang positif dan berguna bagi masyarakat sekitar.

Adapun kegiatan rutin yang sering kami lakukan adalah :
1. Kumpul bareng pulang sekolah.
2. Kumpul bareng tiap malem libur dan menginap di Mabes.
3. Masak Bareng.
4. Makan Bersama.
5. Olahraga ( Renang, Pshysical Fitness, Bersepeda ).
6. Joged joged sambil ngemusik.
Masih banyak sih kegiatan kegiatan yang sering kami lakukan bersama, tapi disamping itu kami menyadari dan melakukan kegiatan yang positif serta tidak mengganggu ketentraman masyarakat sekitar mabes yang sering kita pakai untuk kumpulan.

Untuk keanggotaan sendiri kami mempunyai anggota aktif dan anggota tidak aktif, 
1. Anggota aktif adalah anggota yang sering kumpul bersama dan mengikuti setiap kegiatan yang dilakukan oleh kami para GABRES family.
2. Anggota tidak aktif adalah anggota yang sudah tidak muncul lagi dalam kegiatan rutin atau anggota yang telah selesai dengan mengikuti salah satu kegiatan tertentu.

Untuk anak muda, anak remaja, generasi muda Indonesia di luar sana marilah kita ciptakan sebuah perkumpulan remaja atau main belaka dengan kegiatan yang positif karena sebuah perkumpulan, sebuah pergaulan akan menunjukan siapa anda, dan jati diri anda.
Kita sadari sebagai anak muda, sebagai pelajar tentunya main adalah kata yang manis dan sering tidak betah di rumah hanya untuk berkumpul dengan teman sebaya, untuk itu boleh saja kita bermain atau berkumpul tapi dengan satu hal lakukanlah kegiatan yang positif dan usahakanlah agar melakukan kegiatan positif.

'' Teman yang baik adalah teman yang selalu ada disaat susah maupun senang, dan Teman terbaik adalah teman yang selalu mengingatkan dan saling mengingatkan apabila kita berada dijalan salah serta mendukung setiap kegiatan yang menuju ke arah lebih baik. '' ( FARIZ EKA PRASETYA )


sebagian kenangan



Kritik dan saran tentunya kami harapkan untuk kemajuan kita bersama.

Demikian artikel perkenalan dari kami GABRES family, mohon maaf apabila terdapat kesalahan kata yang kami ucapkan, terimakasih atas segala perhatiannya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ORGANISASI

Kegiatan Rutin